Mental Health

Self Love

Dipublish pada : Tue, 27 Dec 2022
Oleh : Rena Oktaviani Nabiilah


Self Love

Self-love menurut Khoshaba (2012) adalah kondisi ketika kita dapat mengahargai diri sendiri dengan cara mengapresiasi diri saat kita mampu mengambil keputusan dalam perkembangan spritual, fisik, dan juga psikologis. Contohnya adalah saat kamu sudah berhasil menerima kekurangan dan kelebihan-mu, fokus terhadap tujuan hidup yang kamu miliki, lalu hidup secara puas dengan usaha yang telah kamu lakukan. Orang yang tidak memiliki self-love cenderung akan menghukum dirinya sendiri terus-menerus dengan komentar negatif hingga menggerus harga diri dan membuatnya sulit untuk berkembang setiap harinya. Hal terpenting yang bisa kita dapatkan dari self love adalah ketenangan dalam menjalani kehidupan. Jika kita bisa menerapkan self love dengan baik, kesehatan mental kita akan terjaga dengan baik. 4 Langkah awal menuju self love : 1. Self-awareness (Kesadaran Diri) 2. Self-worth (Harga Diri) 3. Self-esteem (Kepercayaan Diri) 4. Self Care (Perawatan Diri) Manfaat yang didapatkan ketika kamu menerapkan self love dalam kehidupan. 1. Terbiasa melakukan hidup sehat 2. Hidup yang dijalani akan lebih bahagia 3. Terbebas dari apa yang orang lain pikirkan tentang Anda 4. Membangun sifat percaya diri 5. Mampu menerima diri sendiri

SELF LOVE

Artikel kali ini saya akan membahas mengenai Self Love. Jadi di simak hingga akhir ya teman-teman dan jangan lupa untuk share ke teman atau pun saudara mu, selamat membaca, salam sehat dan Bahagia selalu.

Perlu diingat ya teman-teman kamu harus bisa mencintai diri kita sendiri. “Jika kita tidak bisa mencintai diri sendiri maka siapa yang mencintai diri kita?” Jika kamu berpikir bahwa kamu adalah seorang yang buruk, tidak berharga, tidak layak, dan lain-lain maka semua hal yang kita lakukan seperti tidak penting atau tidak ada gunanya dalam kehidupan. Bahkan hal terburuknya itu adalah membenci diri sendiri. Namun, jika kamu berpikir sebaliknya maka semua hal yang kamu akan lakukan seperti bermanfaat dalam kehidupan dan kamu bisa mencintai diri sendiri. Bangga dengan apa yang kamu lakukan dan bisa mencintai diri sendiri disebut self love.

Self love sendiri memiliki arti mengenali diri sendiri dan mencintai diri sendiri yang bertujuan untuk kebahagiaan pada diri sendiri. Namun, ada beberapa orang yang mengartikan self love yaitu memiliki rasa percaya dan bangga terhadap kemampuan diri sendiri. Singkatnya, diri sendiri berhak bahagia dan bangga atas apa yang kita pilih dan lakukan. Menerapkan self love dalam keadaan apapun sangatlah penting karena dengan self love kita akan menerima diri kita apa adanya. Bukan hanya itu saja, menerapkan self love itu bisa membuat pikiran kita lebih positif, jika pikiran kita sudah positif semua hal bisa dilakukan dengan maksimal dan mendapatkan hasil yang memuaskan.

Self-love menurut Khoshaba (2012) adalah kondisi ketika kita dapat mengahargai diri sendiri dengan cara mengapresiasi diri saat kita mampu mengambil keputusan dalam perkembangan spritual, fisik, dan juga psikologis. Contohnya adalah saat kamu sudah berhasil menerima kekurangan dan kelebihan-mu, fokus terhadap tujuan hidup yang kamu miliki, lalu hidup secara puas dengan usaha yang telah kamu lakukan. Orang yang tidak memiliki self-love cenderung akan menghukum dirinya sendiri terus-menerus dengan komentar negatif hingga menggerus harga diri dan membuatnya sulit untuk berkembang setiap harinya.

Nah teman-teman ada nih Langkah awal untuk self love. Berikut ada 4 Langkah awal menuju self love :

1. Self-awareness (Kesadaran Diri)

Self-awareness atau kesadaran diri, kamu yang ingin meningkatkan self-love terlebih dahulu harus sadar dengan dirimu sendiri. Sadar disini maksudnya adalah kamu harus mengenal dan memahami karakter dirimu, apa yang menjadi kelemahan serta kekuatanmu.

Mengenal diri sendiri adalah langkah awal kamu untuk bisa menemukan dan mengembangkan self-love-mu. Dengan kamu lebih mengenal dirimu kamu jadi lebih bisa menentukan arah, kemana kamu mau menuju. Layaknya sebuah kapal kamu adalah nahkoda di dalam kapal mu sendiri, bukan orang lain yang menentukan arah kapal mu dan tujuan kapalmu melainkan diri kamu sendiri.

Mengenal diri sendiri bukan berarti egois yang tak mau mendengar pendapat orang lain tetapi dengan mengenal diri ini kamu jadi lebih bisa matang dalam mengambil sebuah keputusan. Dengan begitu kamu bisa lebih mudah dalam menyesuaiakan kondisi emosi dan caramu bersikap kepada orang lain.

2.     2. Self-worth (Harga Diri)

Self worth adalah suatu prinsip yang dimiliki oleh seseorang ketika ia sudah mengenal dirinya sendiri. Self-worth akan hadir ketika seseorang sudah menyadari bahwa dia tidak perlu mengikuti standar penilaian orang lain karena dia sudah mengetahui apa yang menjadi standar untuk dirinya sendiri. Orang yang memiliki kemampuan ini, bisa dipastikan akan memiliki self love yang tinggi dalam dirinya. Karena dengan memiliki self-worth sama saja dengan dia sudah menghargai dirinya sendiri apapun keputusan yang ia ambil, dia tidak perlu memenuhi kriteria apapun untuk merasa berharga.

3.     3. Self-esteem (Kepercayaan Diri)

Self-esteem berbeda dengan self-worth tetapi masih memiliki hubungan. Self-esteem sendiri menurut Santrock (2007) adalah hasil evaluasi kita terhadap diri sendiri, hal ini termasuk dalam penilaian kita terhadap sesuatu yang kita kuasai dan sesuatu yang kurang kita kuasai. Self-esteem kamu dapat meningkat jika kamu memiliki self-worth diawal yang baik.

Berbagai cara bisa kamu lakukan dalam meningkatkan tingkat self-esteem mu diantaranya adalah berhenti membanding-bandingkan dirimu dengan orang lain, berbuatlah baik pada sesama, dan dengan cara mewat diri (Self-care).

4.    4. Self Care (Perawatan Diri)

Self care adalah suatu tindakan yang dilakukan seseorang untuk menjaga kesehatan dirinya sendiri baik fisik maupun mentalnya. Kamu bisa melakukan berbagai kegiatan yang kamu sukai untuk menjaga kesehatanmu.

Self care sendiri menurut Orem (2001) adalah kegiatan untuk menyeimbangkan hidup dengan memenuhi kebutuhan dalam mempertahankan kehidupan, kesehatan, dan kesejahteraan hidup yang dilakukan individu itu sendiri. Kegiatan yang bisa kamu lakukan diantaranya adalah dengan mendengarkan musik, menonton film di akhir pekan, berolahraga, menghabiskan waktu dengan orang terkasih, dan masih banyak lagi.

Hal terpenting yang bisa kita dapatkan dari self love adalah ketenangan dalam menjalani kehidupan. Jika kita bisa menerapkan self love dengan baik, kesehatan mental kita akan terjaga dengan baik. Berikut ada beberapa manfaat yang didapatkan ketika kamu menerapkan self love dalam kehidupan.

1.     1. Terbiasa melakukan hidup sehat

Manfaat ini terjadi karena seseorang yang melakukan self love akan memikirkan kesehatan untuk diri sendiri. Hidup sehat dapat dimulai dengan memakan makanan yang sehat dan bergizi, berolahraga, dan masih banyak lagi.

2.    2. Hidup yang dijalani akan lebih bahagia 

Manfaat kedua dari self love adalah diri sendiri akan lebih mudah untuk menerima segala kekurangan dan kelebihan yang dimiliki. Prinsip menerima kekurangan dan kelebihan ini merupakan sikap apa adanya yang dimiliki oleh setiap individu. Maksudnya dengan sikap ini semua hal yang kita miliki akan diterima dengan rasa syukur.

3.    3. Terbebas dari apa yang orang lain pikirkan tentang Anda

Manfaat ketiga dari self love adalah percaya pada setiap keputusan yang diambil tanpa harus memikirkan pendapat orang lain. Jika kita memutuskan suatu hal karena orang lain dan keputusan itu tidak baik bagi diri sendiri, lalu apakah kita akan menyalahkan orang lain? Tentu saja tidak. Oleh karena itu, seseorang yang sudah bisa menerapkan self love akan memilih dan memutuskan suatu hal sesuai dengan keinginannya, berikut sadar penuh akan segala konsekuensinya. Oleh karena itu ia akan berpikir matang-matang dalam bertindak agar tidak merugikan diri sendiri.

4.    4. Membangun sifat percaya diri

Manfaat dari self love keempat adalah sifat percaya diri akan lebih terlatih. Jika sudah terbiasa dengan sifat percaya diri maka kita akan menjadi pribadi yang lebih mandiri. Sifat mandiri ini bisa membuat diri sendiri lebih mudah menghadapi berbagai macam masalah dengan bijak dan tegar. Sifat percaya diri dapat dilatih dengan cara menerima semua hal yang ada di dalam diri termasuk kekurangan dan kelebihan yang dimiliki.

5.    5. Mampu menerima diri sendiri

Manfaat dari self love kelima adalah kita bisa berdamai dengan diri sendiri baik itu berdamai dengan masa lalu, berdamai dengan kelebihan dan kekurangan yang dimiliki, berdamai dengan lingkungan, dan lain-lain. Ketika berdamai dengan diri sendiri maka kita akan mencintai diri sendiri. Hal yang perlu diingat adalah mencintai diri sendiri tidak selamanya berhubungan dengan masa depan.

 

“Mengapa kita harus khawatir tentang apa yang orang lain pikirkan tentang kita, apakah kita lebih percaya pada pendapat mereka daripada pendapat diri kita sendiri?” – Brigham Young